Setelah 24 tahun berlalu, akhirnya kepastian gelaran MotoGP di Indonesia semakin menampakkan wujudnya.
MotoGP pernah dilaksanakan di Indonesia sebanyak dua kali, yakni 1996 dan 1997 di Sirkuit Sentul. Bertahun-tahun setelah itu, berbagai upaya dilakukan untuk menggelar kembali race MotoGP di Indonesia, namun kerap menemui jalan buntu. Sirkuit Sentul sempat mengajukan diri kembali, namun terkendala biaya renovasi agar sirkuit bisa memenuhi standar Dorna, penyelenggara MotoGP.
Berikutnya Palembang, sempat menggandeng Herman Tikle untuk merancang sirkuit yang terintegrasi dengan arena Asian Games 2018 di Palembang. Namun, rencana ini juga tidak tampak perkembangannya.
Upaya terbaru adalah prakarsa dari Kawasan Ekonomi Khusus Pariwisata Mandalika, Lombok Tengah, NTB.
Akhir bulan Maret 2020, progres pembangunan sirkuit ini sudah mencapai 30 persen, yang terdiri dari pengerjaan persiapan lahan, penimbunan tanah untuk track sirkuit.
Pada 14 April 2020, Dorna meneken kontrak dengan Mandalika Grand Prix Association (MGPA), penyelenggara MotoGP Indonesia, berupa kontrak perhelatan MotoGP selama 10 tahun. Nah, kita tunggu saja perkembangan pembangunan sirkuit MotoGP jalanan pertama di dunia yang dihelat di Mandalika, tahun 2021.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar