Mungkin Anda pernah mengalami, ban tubeless seperti bocor halus. Angin ban dalam beberapa hari berkurang, bahkan kadang habis. Ketika dicek ke tukang tambal ban, ternyata tidak ada yang bocor.
Nah, yang sering menjadi penyebabnya adalah pasir yang menempel di antara velg dan ban. Bisa jadi karena kondisi hujan atau melewati jalan becek, ban terkena banyak pasir. Pasir yang menempel tersebut, jika tidak dibersihkan, akan mengisi celah antara velg roda dan ban. Kondisi bisa semakin parah jika tekanan angin kurang, sehingga pasir akan masuk semakin dalam ke celah-celah lingkaran ban. Inilah yang menyebabkan angin akan keluar dari celah yang ditimbulkan oleh pasir tersebut.
Solusinya, bisa dikerjakan sendiri. Kempeskan ban sampai hampir kosong anginnya. Lalu, bersihkan seluruh lingkar antara velg dan ban menggunakan kuas dan air sabun. Jika kotoran membandel, bisa digunakan sikat yang biasa untuk menyikat cucian baju. Bersihkan sampai benar-benar merata dan hilang semua kotoran atau pasir.
Setelah beres, pompa kembali ban sesuai dengan standar tekanan ban, untuk motor bagian depan biasanya maksimal 30 psi, ban belakang maksimal 35 psi.
Oke, beres deh!
Tidak ada komentar:
Posting Komentar