Menarik Nih: Motosola, Kanopi Sekaligus Solar Panel Pengecas Motor Listrik


Motosola. Namanya mirip banget dengan merek hape. Namun, ini bukannya smartphone baru yang mencoba mengecoh konsumen yang lengah, melainkan produk asesoris motor. 

Motosola adalah akronim dari motor dan solar (panel), yakni asesoris tambahan pada motor listrik yang berguna untuk mengecas sekaligus berfungsi sebagai kanopi. Hal ini tergambar dari tagline-nya "solar canopy for electric moped & mobility scooter".

Inilah sebuah inovasi yang digawangi oleh Janick Simeray dan Stuart Holt. Idenya cukup sederhana, yakni bagaimana memanfaatkan kanopi solar panel yang dipasang pada braket spion (atau tempat lain yang memungkinkan) untuk mengecas baterai kendaraan pada saat berjalan maupun parkir di luar ruangan.

Motosola dirancang dengan braket universal yang bisa diaplikasikan untuk berbagai kendaraan listrik, mulai dari motor listrik, sepeda listrik, mobil golf listrik, dan berbagai kendaraan personal mobility lainnya.

Bobotnya cukup ringan, kurang dari 3,5 kg, sehingga tidak banyak mempengaruhi ergonomi maupun manuver kendaraan. Berbekal solar panel jenis sel mono-kristalin, solar panel ini sanggup memasok 125 W yang akan langsung disimpan dalam baterai. Berbagai voltase baterai bisa dilayani, mulai dari 24 hingga 72 Volt, yang tinggal diatur melalui switch yang disediakan. 

Ukuran kanopinya 67,8 x 99,4 cm cukup membantu meneduhi kala panas, dan lumayan melindungi kala hujan. Bagusnya lagi, solar panel ini bisa diatur sudutnya hingga 45 derajat sehingga bisa mengoptimalkan pencahayaan matahari sesuai sudut pancarannya. Pengaturan sudut kemiringan kanopi ini akan lebih optimal saat parkir, sebab saat berjalan tentu lumayan menyulitkan karena mengurangi faktor ergonomi.

Dari hasil pengujian sang penemunya, berbekal Motosola ini ia sanggup keliling kota Shenzen tanpa harus mengisi ulang baterai motornya. Sungguh menarik, kan?

Dari tilikan kami ke website Motosola, solar canopy ini dibandrol 399 dolar AS, atau setara 5 jutaan rupiah. Namun, jika Anda berminat membeli, sepertinya harus pre-order karena produknya dilabeli sold out. Untuk lebih jelasnya, bisa request informasi ke email produsen, hi@motosola.com
 

Tidak ada komentar: